Menggunakan aplikasi produktivitas dalam pembelajaran

Di era serba digital ini, smartphone alias ponsel pintar mempunyai peranan yang besar dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari sarana sosialisasi hingga sumber informasi, semuanya dapat ditemukan hanya dalam satu genggaman.

Ditambah lagi, kini telah tersedia berbagai aplikasi canggih yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas dan pengembangan diri. Kali ini, Batam Tourism Polytechnic akan membagikan beberapa rekomendasi aplikasi yang dapat kamu manfaatkan untuk jadi mahasiswa yang lebih produktif!

1. Meningkatkan Produktivitas dengan Evernote

Dalam menjalani perkuliahan dan kehidupan sehari-hari, kita perlu membuat catatan untuk berbagai hal penting, seperti materi pelajaran atau jadwal kelas. Namun, kini kamu tidak perlu repot mengambil pulpen dan buku karena kemudahan yang ditawarkan oleh aplikasi notes. Salah satunya adalah Evernote!

Evernote adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk membuat catatan/notes, menyimpan catatan dalam berbagai format, hingga mengumpulkan artikel saat browsing melalui internet. Aplikasi ini bisa berperan sebagai diary; mulai dari catatan kuliah hingga catatan sehari-hari, semuanya bisa kamu tulis di sini! Selain itu, pastinya privasi akan terjaga dengan baik.

Jika sedang tidak mood untuk mengetik, kamu dapat menyimpan catatan dalam bentuk suara. Selain itu, kamu pun bisa menyimpan artikel dari internet ke aplikasi Evernote, sehingga catatan dapat terorganisir dengan baik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memahami konsep dasar, manfaat  teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk peningkatan efisiensi dan efektivitas  pembelajaran

Memahami blanded learning dalam pembelajaran